Siapa gubernur Jawa Timur yang baru ? jawabannya akan ditentukan beberapa jam lagi pada coblosan putaran kedua pilihan gubernur. Pagi ini ( 4 November 2008 ) rakyat Jawa Timur harus memilih diantara dua pasangan yang lolos dari pilgub putaran pertama.
Berdasar nomer urut mereka adalah duet Khofifah Indar Parawansa – Mudjiono ( Kaji ) serta pasangan Soekarwo – Saifullah Yusuf ( Karsa ). Dua kandidat tersebut maju ke putaran dua setelah pada putaran pertama Juli lalu, tidak ada satupun kandidat ( diantara 5 kandidat ) yang meraih 30 % suara. Karena kedua kandidat itu ( Kaji – Karsa ) berada di urutan dua teratas, dua kandidat itulah yang berhak maju.
Pada putaran pertama lalu, Karsa memperoleh suara sebesar 4.498.332 ( 26,44 % ) sedangkan Kaji 4.223.089 suara ( 24,82 % ) hanya berselisih 275.000. Tipis sekali.
Masyarakat Jawa Timur begitu independen dalam memutuskan pilihannya. Tidak ada pihak yang dominan mempengaruhi calon yang akan dipilih, baik itu tokoh agama ( kyai ), anggota keluarga, teman, kerabat, maupun aparat pemerintah.
Yang menarik, pilihan konstituen atas kedua pasangan calon ini disebabkan oleh kualitas dan kemampuan calon ketimbang sekadar alasan kesesuaian pemilih dengan parpol yang mengusung pasangan calon. Artinya, pemilih sekarang lebih rasional memilih pemimpinnya berdasarkan kebutuhan dan berkompetensi calon ketimbang menelan mentah – mentah apa yang disodorkan partai politik.
Siapapun gubernur Jawa Timur periode 2008 – 2013 nanti, semoga bisa membuat Jawa Timur lebih baik lagi. Gunakan hak suara anda, karena satu suara anda menentukan nasib Jawa Timur 5 tahun kedepan. Mari kita sukseskan pilgub Jatim !
semoga di TPS nanti pagi, Panda ga ngantuk dan ketiduran :D
ReplyDeletesemoga yang terbaik yang menjadi pemimpin. Sukses buat jawa timur.
ReplyDeletetanggalnya kok sama kayak obama vs mc cain ya?
lha ini ada promosi pilgub nih.mudah2an setelah terpilih nanti mereka ingat akan janji-janji indahnya y om
ReplyDeleteselamat mencoblos yah,, semoga yg kepilih bisa amanah..
ReplyDeleteselamat mencoba keberuntungan eh dukungan. mudahan jawa timur bisa lebih baik. amien
ReplyDeletejangan salah pilih yaa..berdasarkan hati nurani :D
ReplyDeletebagus kalo begitu pemilih pada rasional
ReplyDeletecoblos semuanya biar ADIL
ReplyDeletetest... test.. masihkah error ???
ReplyDeleteSayangnya saya gak bisa ikutan nyoblos gara-gara harus kuliah di Jakarta...hiks3
ReplyDeletewah, postingannya jd basi gara2 kotak komen error :(
ReplyDeletewah sekarang mah banyak yang suka janji jadi ya ngga tau nih. Pokoknya coblos sambil merem. Beruntunglah yang kena hahaha
ReplyDeleteSmg gubernur yg baru bs pny solusi yg jitu bt lumpur sidoarjo mas.
ReplyDeleteOya.. salam kenal ya
:)
kayaknya yang menang Golput ya..sampe 40% lebih..rakyat udah letih, cape dan bosen dgn pilkada2..rakyat juga letih menanti janji2..Pilkada hanya membuang2 uang...
ReplyDeleteSenamg bisa mampir lagi kesini :)
ReplyDeleteMoga pilkada berlangsung dengan damai.
ReplyDelete@ mascayo.. lho bukannya pemilu AS tgl 5 November waktu Indonesia mas ?
ReplyDelete@ abbie.. semoga mas, salam kenal juga :)
cc ikut seneng yg terpilih khofifah!! moga jawa timur jadi lebih barik...terlebih masalah Lapindo..semoga cepat selesai ya Pan..
ReplyDeletedenger2 hasilnya BBT ya?
ReplyDeletesemoga ga konflik lag, dah habis banyak malah konfik, bikin rakyat tambah sengsara aja.
quick count dari lemabaga independent ga brani ngasih keputusan sapa yang menang, tipis bgt.
ReplyDeletejadi kita tunggu saja minggu depan kputusan KPUD.
semoga yang amanah deh yang menang.
hemmmmm...kayaknya NU masih dominan deh..hehehehehe
ReplyDelete